RSS

Membasmi Virus BaselO

Akhir-akhir ini virus yang bernama BASELO.A ini sering melanda Handphone teman-teman yang berbasis symbian. Virus ini bisa masuk ke handphone dikarenakan ada permintaan koneksi bluetooth yang memaksa, walaupun sudah ditolak berulang kali. Permintaan tersebut datang dari Handphone yang terinfeksi virus BASELO.A.
Jika permintaan tersebut kamu terima, maka akan terjadi proses penerimaan. Alhasil, pada inbox HP kamu akan muncul beberapa file. bayangkan saja, file tersebut sangat menggiurkan, berikut nama-nama file dari virus Baselo :
  • sex.mp3
  • beauty.jpg
  • love.rm
Jika diantara ketiga file tersebut dibuka, maka akan terjadi proses instalasi, jika dipasang akan fatal akibatnya, virus itu sudah terpasang di HP kamu. Bukan hanya di memori HP, tapi tersebar juga ke memori external HP. Dan akibatnya setiap kamu mengirim pesan atau menerima pesan dari teman Anda, maka virus ini akan mengirimkan sebuah atau lebih pesan multimedia ke nomor teman Anda.
Untuk lebih jelas berikut cara-cara sederhana untuk mengetahui keberadaan virus tersebut :
  1. Seperti yang telah saya jelaskan tadi, ketika ada sms dari nomor HP teman anda atau siapapun itu (saya ambil contoh 081512345678), si virus akan secara otomatis mengirimkan dua pesan multimedia sekaligus ke nomon 081512345678 tadi. walaupun selalu gagal mengirim pesan multimedia tersebut (karena setingan GPRS dan MMS belum diaktifkan) tapi keberadaannya membuat risih untuk sebagian orang.
  2. Virus ini tidak berlaku untuk HP berbasis JAVA dan sistem operasi lain seperti windows dan linux serta lain-lain
  3. Handphone yang terinfeksi virus ini akan secara otomatis mengirimkan berulang-ulang 2 pesan yang berisi file sex.mp3 dan beauty.jpg ke handphone yang sedang mengaktifkan bluetoothnya. Walaupun Bluetooth HP yang terinfeksi tidak aktif, ia akan memaksa terus walaupun direject oleh calon korbannya. Itulah Baselo.A yang membuat risih orang.
  4. Jika HP anda memiliki aplikasi Smart File Man atau System Explorer coba anda tengok sebentar ke direktori “c:\system\apps\” jika di dalam direktori tersebut ada 2 buah file aneh dengan penamaan yang tidak menentu (saya ambil contoh xgtecej.exe dan xgtecej.sis) dan “c:\system\recogs\” terdapat file yang mengandung 4 karakter yang diambil dari nama file xgtecej di atas dan berformat .mdl, seperti ini xgte.mdl maka virus  BASELO.A tersebut menyamar sebagai xgtecej.
  5. Kemudian tengok ke memori eksternal anda (pemilik HP yang merasa terinfeksi virus ini) dengan menggunakan Smart File Man atau System Explorer, anda akan menemukan hal yang sama dengan yang terjadi dengan memori internal telepon anda.
Kemudian untuk membasminya cukup membutuhkan 3 langkah sederhana, yaitu :
Step 1 :
Hapus item ini :
  • C:\system\recogs
  • E:\system\recogs
Step 2 :
Restart Ponsel Anda
Step 3 :
Dengan menggunakan Smart Fileman atau System Explorer, Hapus File berikut ini (Anda harus cepat sebelum virus bekerja lagi) :
  • C:\system\apps\[xgtecej.exe] dan [xgtecej.sis],  dan kemudian di E:\system\apps\[xgtecej.exe] dan [xgtecej.sis]
  • C:\system\data\xgtecej.exe
  • C:\system\mail\mailserver.exe (di bawah INDEKS file)
Catatan : Mengapa anda harus merestart ponsel anda ? karena file ini [xgtecej.exe] dan [xgtecej.sis], tidak dapat dihapus, sebelum anda restart ponsel anda, maka akan muncul dan muncul kembali…. (sudah diuji pada s60v1 dan v2)

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Tips Setting Klep Sepeda Motor (Honda)

Tips Setting Klep Sepeda Motor (Honda)
Peringatan : setelan klep yang benar atau salah akan mempengaruhi terhadap performa mesin Sepeda Motor.

Berikut ini cara-cara ringkas yang tepat menyetel klep pada Sepeda Motor Honda.
  1. Persiapkan alat-alat antara lain:
        * Obeng (-) besar
        * Kunci T 17 (untuk motor Supra X 125/Karisma)
        * Kunci T 14 (untuk motor Supra Fit, Tiger)
        * Ring 8-9 (untuk motor tipe bebek)
        * Ring 10-11 (untuk motor tipe Sport)
        * Ring 17 (untuk motor tipe Sport)
        * Ring 24 (untuk motor tipe bebek)
        * Fuller gauge 1set
        * Valve Adjusting wrech (kunci klep)
  2.  Buka kedua tutup klep (In dan Ex) dengan menggunakan kunci Ring 17(tipe bebek) atau Kunci Ring 24(tipe Sport).
  3. Awalnya posisikan agar kondisi valve bebas atau posisi piston pada Titik Mati Atas (TMA), dengan cara buka tutup magnet pada blok mesin kiri dengan menggunakan Obeng (-) besar (ada 2 buah ), pergunakan kunci Ring 14/17 untuk memutar poros engkol berlawanan dengan jarum jam.
  4. Sambil memutar poros engkol, perhatikan pada saat valve In bergerak, lihat pada lubang kecil di blok magnet, posisikan tanda T pada garis lurus di lubang kecil blok magnet.
  5. Kemudian pegang dan gerak-gerakkan kedua klep untuk memastikan keduanya sudah dalam posisi bebas.
  6. Jika langkah diatas sudah benar, maka lakukan penyetelan valve dengan ukuran untuk tiap-tiap motor sbb:

    • Tipe Sport (Tiger,Mega Pro,GL Pro,Phantom) ukuran = 0,10mm (±0,01mm).
    • Tipe Bebek (Supra Fit, Grand, Legenda, Supra X, Win, GL 100) ukuran celah klep = 0,05mm (±0,01mm).
    • Tipe Bebek (Supra X 125, Karisma, Kirana) ukuran celah klep = 0,03mm (±0,01mm)
    • Tipe Matic (Vario) ukuran celah klep ( Klep In : 0,15mm (±0,01mm) Klep Ex : 0,26mm (±0,01mm) ).
    Cara penyetelannya adalah, kendorkan mur pengikat tappet adjuster (baut stelan klep) dengan menggunakan Ring 8-9 / 10-11.
  7. Lalu letakkan Fuller gauge sesuai ukuran celah klep kedalam ujung batang klep, putar tappet adjuster(baut stelan klep) sampai terasa apabila fuller gauge di tarik terasa seret dan apabila didorong tidak bisa.
  8. Kemudian keraskan lagi mur stelan klep dan cek ulang hasil stelan klep tadi, sampai hasilnya tepat, (bila fuller gauge terasa ditarik seret dan di dorong tidak bisa).
  9. Tutup kembali semua komponen yang tadi dibuka kemudian rasakan hasilnya.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Perawatan Karbu Vakum

Tips Perawatan Karbu Vakum

Karburator vakum alias CV (Constant Velocity) sudah jadi standar motor keluaran terbaru. Bisa dilihat pada Yamaha Mio, Honda Vario, Kawasaki Kaze ZX130, Suzuki Thunder, Suzuki Satria F-150. Teknologinya sudah mengikuti teknologi karburator mobil, pertimbangannya pasti soal konsumsi bahan bakar yang irit plus buka-tutup gas yang halus.
Tapi, kinerja karburator vakum bisa terganggu kalau salah perawatan, cara merawatnya berbeda dengan karburator konvensional. Misalnya tidak disarankan buka boks filter udara. Memang awalnya tarikan terasa lebih cepat, tapi kelamaan debu bisa menghambat gerakan skep. Skep di karburator vakum beda karena bahannya dari resin dilapis teflon. Bandingkan dengan skep yang umum dengan bahan logam berlapis krom. Gara-gara kena debu, skep jadi macet dan lama kelamaan lapisan teflon tergores, hasilnya motor susah langsam/nggak stabil.
Bagian lain yang tak kalah sensitif adalah karet karburator vakum. Posisinya ada di atas karbu dan ditutup lempengan besi. Waktu servis nggak perlu dibuka karena kalau sampai salah rakit sehingga karet terjepit maka dapat mengakibatkan kebocoran sehingga putaran mesin jadi ngaco. Karet vakum juga nggak boleh kena bensin. Bisa melar atau paling parah tidak bisa digunakan lagi. Harganya mahal Bro.
Buat yang biasa korek karburator konvensional dengan reamer atau memperbesar diameter venturi. Hal ini jangan dilakukan pada karburator vakum, resikonya skep bisa oblak yang bisa berakibat mesin susah hidup.
Karburator CV bekerja dengan tekanan udara dari crankcase dan intake. Jadi perhatikan kondisi selang vakum yang menuju karbu. Seumpama retak atau sobek, langsung ganti baru karena mesin bakal susah hidup. Kondisi karet pemegang karbu dan intake manifold tidak boleh ada kebocoran karena berimbas skep bakal susah naik. Termasuk klep masuk yang tak lagi rapat pun bisa bikin daya isap ke karbu vakum jadi melorot.
Jadi, hati-hati, teknologi baru, jangan sembarangan merawat, pelajari dulu.
Semoga tulisan ini berguna. Salam sejahtera xeonkbalap.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS